DREAMERS.ID - Penantian satu tahun delapan bulan Reveluv usai sudah, dengan Red Velvet resmi comeback lewat mini album keenam bertajuk Queendom dan judul lagu yang sama pada 16 Agustus pukul 6 sore waktu KST.
Lagu Queendom hadir dengan alunan musik pop dance yang festive, menyegarkan, dan hook yang catchy hasil ciptaan minGtion, Anne Judith Stokke Wik, Moa “Cazzi Opeia” Carlebecker, dan Ellen Berg.
Liriknya yang ditulis oleh Jo Yoon Kyung, membagikan pesan percaya diri bahwa kita semua adalah "ratu" dalam hidup masing-masing, dan bahwa kita bersinar lebih terang saat bersatu.
Dalam video musik Queendom yang bernuansa pink dan cerah, anggota Red Velvet tampil stylish dan enerjik menyanyikan setiap bait liriknya. Dan juga menunjukkan gerakan tari eye-catching dengan lirik unik Ladida-do Ba-badida.
Melalui sebuah pernyataan untuk album tersebut, para anggota Red Velvet menyatakan bahwa mereka berharap para pendengar bahagia saat mendengarkan lagu Queendom, dan juga diberi kekuatan selama melalui masa-masa sulit.
(mth)