DREAMERS.ID - Dikenal langganan karakter villain di drama Korea, Shin Sung Rok perankan karakter kontras dalam drama terakhirnya Kairos yang tayang pada tahun lalu di MBC. Dalam program SBS My Ugly Duckling, Shin Sung Rok mengatakan sampai menangis saat membaca naskah drama tersebut.
Dalam drama Kairos, Shin Sung Rok berperan sebagai Kim Seo Jin, seorang pria yang putus asa setelah putri kesayangannya diculik. Dia kemudian berkomunikasi dengan wanita dari dimensi waktu berbeda dari masa lalu dan memulai pencarian untuk menyelamatkan orang yang mereka cintai.
Aktor tersebut mengatakan, “Tahun lalu, saya bermain dalam drama berjudul Kairos. Ini tentang seorang pria yang putrinya diculik, dan kemudian dia mengubah masa lalu. Jadi saya membaca naskahnya, dan setelah putri (dari karakter saya) kembali hidup-hidup, dia berkata, 'Saya minta maaf karena tidak bisa bermain dengan kamu atau menghabiskan banyak waktu dengan kamu sampai sekarang.'”
Baca juga: Ayah Aktor Shin Sung Rok Meninggal Dunia
Ayah satu orang anak di kehidupan nyata itu pun menjadi emosional memikirkan dialog tersebut. Ia jadi mengingat putri kandungnya dan merasa bersalah karena tidak memiliki banyak waktu untuknya. Dia menambahkan, “Tapi saat ini, saya tidak bisa bermain dengan putri saya sesering itu (di kehidupan nyata).”“Aku menangis lagi,” ujar Shin Sung Rok tertawa, dan saat dia mencoba menahan air matanya, Shin Dong Yup bercanda, “Jangan menahannya. Jika kamu sedikit menangis, itu akan bagus untuk rating acara ini."
Shin Seung Rok memang jarang mengunggah foto keluarga kecilnya di sosial media. Dia menikahi wanita dari kalangan non selebriti pada tahun 2016 dan di tahun yang sama menjadi ayah dari seorang putri.
(bef)