Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Kumpulan Fans Beberkan Bagian Drama Snowdrop yang Diklaim Distorsi Sejarah
29 Maret 2021 12:15 | 622 hits

DREAMERS.ID - Drama terbaru JTBC Snowdrop (judul literal), yang dibintangi oleh Jung Hae In dan Jisoo BLACKPINK, juga dicurigai melakukan distorsi sejarah atas apa yang terjadi di tahun 1987. Lebih lanjut, fan union Snowdrop di DC Gallery membeberkan alasan publik begitu marah walau drama belum ditayangkan.

Drama Snowdrop mengambil latar belakang tahun 1987, yang mana menjadi tahun kunci dalam gerakan demokrasi populer Korea Selatan yang mengarah pada pembentukan republik saat ini.

Tidak sedikit orang Korea telah menyatakan kekhawatiran atas drama tersebut yang dinilai berpotensi meremehkan gerakan pro-demokrasi atau mengagungkan menjadi mata-mata atau bekerja untuk NSP (Badan Perencanaan Keamanan Nasional, bagian dari rezim otoriter).

Dengan kontroversi itu, DC Gallery (fan union) untuk Snowdrop ikut mendukung dibatalkannya drama tersebut. Selain surat protes yang panjang, mereka telah mengumumkan sedang mengumpulkan dana untuk truk-truk protes atas penayangan drama tersebut.

Surat tersebut menunjukkan semua masalah saat ini yang banyak diangkat dengan drama tersebut, dan menuduh JTBC tidak memberikan pernyataan yang jelas yang menjelaskan kesalahan ini.

"Kami sangat meminta agar drama JTBC, Snowdrop, dibatalkan. Kami sudah menunggu stasiun penyiaran memberikan penjelasan yang jelas, namun pernyataan resmi yang dirilis pada 26 Maret 2021 hanya memberikan alasan yang tidak jelas," tulis fan union Snowdrop.

Lalu melanjutkan, "Kami meminta respon terperinci dan penjelasan langsung mengenai bagian-bagian yang diklaim sebagai penyimpangan sejarah."

1. Bagian sejarah yang menyakitkan, di mana banyak aktivis mahasiswa dituduh sebagai mata-mata dan disiksa secara tidak adil hingga meninggal. "Kami meminta penjelasan tentang bagian di mana pemeran utama pria adalah mata-mata dan dia disalahpahami sebagai pemrotes."

Baca juga: Hampir Setahun, CEO Disney+ Korea Tanggapi Kontroversi Drama 'Snowdrop' di Forum Pemerintah

2. Penjelasan tentang karakter pemeran utama pria sebagai mata-mata, dan ada narasi yang dapat memberikan romantisasi kepada mata-mata.

3. Ada bagian sejarah dimana Badan Keamanan Nasional (NSA) menyiksa para aktivis mahasiswa dengan cara memalukan.

"Kami mengharapkan penjelasan tentang pengenalan karakter ketua tim NSA sebagai 'karakter yang jujur ​​dan bersemangat yang mengikuti aturan', dan jika itu meromantisasi NSA serta jika dia terlibat dalam percintaan apa pun."

4. Nama pemeran utama pria "Lim Soo Ho" (Jung Hae In), tetapi nama perempuan "Youngcho” (Jisoo BLACKPINK) bukanlah nama yang umum, dan merupakan salah satu sosok yang ada sebagai sosok nyata dalam gerakan tersebut.

"Ini merugikan sosok karena hal tersebut. Kami mengharapkan penjelasan tentang ini," tuntutnya.

5. Drama ini menggunakan motif Hosu Female University, di mana menjadi sekolah yang benar-benar memainkan peran penting dalam pergerakan mahasiswa.

"Ada beberapa unsur fitnah terhadap gerakan tersebut karena dalam drama tersebut terdapat plot dimana pemeran utama wanita yang merupakan mahasiswa di universitas tersebut menyembunyikan pemeran utama pria di asrama. Kami meminta penjelasan untuk ini."

Terakhir, fan union Snowdrop meminta penjelasan yang memuat opini profesional dari para ahli gerakan demokrasi, dan tidak hanya opini dari tim produksi internal.

"Kami sangat meminta agar drama ini dibatalkan serta produser Snowdrop JTBC memberikan pernyataan yang jelas karena makna dan sejarah gerakan demokrasi adalah sesuatu yang tidak dapat didistorsi dengan cara apa pun," jelas fan union Snowdrop.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio