Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Cuma Indonesia yang Beli Vaksin Sinovac dari China? Ini Faktanya
22 Desember 2020 14:10 | 630 hits

DREAMERS.ID - Menurut salah satu artikel Al Jazeera yang mencantumkan perbandingan 10 vaksin corona, Indonesia disebut-sebut sebagai satu-satunya negara yang memesan vaksin covid-19 Sinovac asal China.

Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) RI dengan tegas membantah rumor tersebut. Disebutkan, ada beberapa negara yang memesan vaksin dari China itu, diantaranya Brasil, Turki, Singapura, Chilli dan Filipina.

Baca juga: Gejala Khusus COVID-19 Subvarian XB.1.16 yang Ditemukan 5 Kasus Di Jakarta

"Bahkan, Mesir juga sedang bernegosiasi untuk bisa memproduksi vaksin Sinovac di Mesir," jelas Juru bicara Vaksinasi COVID-19 dari BPOM, Lucia Rizka Andalusia, dalam laman resmi Satgas COVID-19, mengutip Detik Health.

Selain itu kabar beredar juga menyebutkan vaksin covid-19 Sinovac merupakan vaksin yang memberikan respon imun yang lemah. Kabar ini juga dibantah oleh BPOM.

"Sampai saat ini belum ada pengumuman tingkat efikasi vaksin Sinovac baik dari pihak produsen maupun badan pengawas obat di negara tempat dilakukannya uji klinik," lanjut Lucia.

(kiki)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio