DREAMERS.ID - Jepang bukan hanya terkenal dengan teknologi yang canggih, tetapi juga penduduknya yang dikenal panjang umur. Rata-rata harapan hidup warga Jepang adalah 84 tahun. Salah satu rahasia umur panjang penduduk Jepang adalah dengan menerapkan diet Okinawa.
Diet Okinawa merupakan kebiasaan makan penduduk asli Kepulauan Ryukyu, Jepang yang diyakini memiliki kontribusi pada panjangnya umur mereka bahkan orang-orang yang tinggal di sana karena memiliki angka harapan hidup tertinggi di dunia. Mereka juga berisiko rendah mengalami penyakit kronis, seperti penyakit jantung dan kanker.
Diet Okinawa memadukan 30 persen sayuran hijau dan kuning. Untuk protein, mereka memilih daging ikan laut dibanding jenis daging lainnya. Karbohidrat seperti nasi sangat dikurangi, diganti dengan memperbanyak kandungan zat besi, vitamin A, B1, B2 dan C dari biji-bijian.
Dengan mengurangi nasi, makanan pokok dari warga Okinawa 58-60 persennya sayuran diantaranya ubi jalar (ungu dan oranye), kacang polong, rumput laut, rebung, lobak, pare, kubis, wortel, labu, dan pepaya hijau. Diet ini menekankan pada makanan hasil bumi yang karya nutrisi, rendah kalori, dan antioksidan tinggi.
Komposisi 33 persen lainnya adalah biji-bijian seperti millet, gandum, beras dan mi. Agar diet Okinawa berjalan dengan baik, hindari konsumsi daging sapi, daging unggas, dan produk olahan daging (sosis, bacon, ham atau salami). Selain itu, tidak disarankan mengonsumsi terlalu banyak telur, susu, keju, mentega, dan yoghurt.
Selain dipengaruhi faktor makanan, umur yang panjang juga dipengaruhi oleh faktor genetik, gaya hidup dan lingkungan. Namun dengan mengkonsumsi makanan sehat tentu bisa membantu memperlambat proses penuaan, mengurangi peradangan, dan melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
(bnt)