Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Kisah Tragis Penyanyi Inggris Duffy, Diculik hingga Diperkosa di Hari Ulang Tahunnya
07 April 2020 09:15 | 785 hits

DREAMERS.ID - Duffy, penyanyi asal Ingris yang pernah memenangkan piala Grammy pada 2009 lalu tiba-tiba menghilang dari dunia hiburan. Ia akhirnya mengungkap kisah tragis tentang apa yang dialaminya selama menghilang.

Ia menceritakan kisahnya melalui tulisan panjang yang diunggahnya pada blog pribadi. "Saat itu ulang tahun saya. Saya diberi obat di sebuah restoran. Saya terbius, lalu kemudian selama empat pekan saya dibawa ke luar negeri,” tulis Duffy.

Ia mengaku tak mengingat bagaimana ia bisa menumpangi pesawat, “Saya dibawa ke hotel dan sang pelaku kembali, kemudian memerkosa saya. Saya ingat rasa sakit dan mencoba tetap sadar di dalam kamar setelah semuanya terjadi," tulis Duffy.

Duffy sempat berpikir untuk melarikan diri ke kota lain saat pelaku tertidur, namun rasa takutnya ditambah ia tak memiliki apapun termasuk uang membuatnya memilih bertahan. Sampai akhirnya Dufft terbang kembali ke Inggris bersama pelaku. Ia kembali disekap dirumahnya sendiri dan diancam dibunuh.

“Pelaku membius saya di rumah saya sendiri dalam empat minggu, saya tidak tahu apakah dia memperkosa saya di sana selama waktu itu,” katanya. "Setelah semuanya terjadi, seseorang yang saya kenal datang ke rumah saya dan melihat saya duduk di balkon, menatap langit, berbalut selimut. Saya tidak ingat kapan saya pulang. Orang itu melihat saya seperti orang mati. Mereka takut, tapi tak mau mengganggu," tulis Duffy.

Ia terus bungkam sampai akhirnya bertemu dengan seorang ahli psikologi yang membantunya bangkit dari keterpurukan. "Sekarang saya dapat meninggalkan tahun-tahun kelam tersebut. Saya harap tak ada lagi 'pertanyaan apa yang terjadi pada Duffy.' Sekarang kalian sudah tahu dan saya bebas," pungkasnya.

(bef)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio