Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Jinyoung GOT7 Ungkap Alasan Menarik Ikut Berperan di Drama 'When My Love Blooms'
27 Maret 2020 09:30 | 808 hits

DREAMERS.ID - Menyusul drama ‘Hi Bye Mama’ yang akan tamat bulan depan, pihak produksi telah menyiapkan drama pengganti berjudul ‘When My Love Blooms’ untuk mengisi slot setiap Sabtu-Minggu. Rupanya, dari sekian banyak pemain, Jinyoung GOT7 dikatahui juga akan turut mengambil peran dalam drama ini.

Dari informasi yang dirilis, Jinyoung akan memerankan karakter Han Jae Hyun muda saat masih jadi mahasiswa di usia 20 tahunan (versi tua diperankan oleh Yoo Ji Tae). Belum lama, ia berbagi cerita tentang perannya tersebut.

"Han Jae Hyun punya jenis kepribadian di mana, begitu dia tertarik sesuatu, dia harus menggali sedalam mungkin. Aku terpesona dan tertarik pada hasratnya yang tak ada habisnya untuk tidak hanya keyakinannya, tetapi juga orang yang ia cintai," ungkap Jinyoung.

Baca juga: Film Miss Granny Dibuat Menjadi Drama, Dibintangi Jinyoung, Jung Ji So dan Kim Hae Sook

Artis naungan JYP Entertainment tersebut juga menyebutkan alasannya setuju membintangi ‘When My Love Blooms’. "Ketika pertama kali membaca naskahnya, hatiku sudah berdebar sejak membaca judul 'When My Love Blooms'.”

“Aku ingin tahu bagaimana drama ini akan menggambarkan momen paling indah, seperti bunga dalam hidup kita. Saat detak jantung saya berubah menjadi debaran kupu-kupu di perutku, aku tahu bahwa drama itu istimewa" imbuh Jinyoung.

Sementara itu, Jinyoung berharap jika aktingnya dapat menggambarkan cinta yang mekar di tengah-tengah masa-masa sulit. ‘When My Love Blooms' dipersiapkan di slot Sabtu - Minggu malam dan dijadwalkan tayang mulai 18 April mendatang.

(ddo)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio