Dreamland
>
Berita
>
Article

Tak Hanya Diam, Pernyataan Lengkap Jokowi Ungkap Pemerintah Telah Pesan Dua Juta Obat Virus Corona!

20 Maret 2020 17:45 | 3006 hits

DREAMERS.ID - Masyarakat selama beberapa waktu meminta bahkan mendesak jawaban serta pilihan tindakan pemerintah dalam menghadapi, mengantisipasi dan mengatasi pandemi virus corona. Kini Presiden Joko Widodo mengungkapkan telah ada obat yang telah diterapkan di beberapa negara.

Via laman CNBC Indonesia, pemerintah Indonesia telah memesan resep obat hasil riset dan pengalaman beberapa negara yang bisa diterapkan untuk mengobati pasien virus corona atau COVID-19.

"Obat tersebut akan sampai pada pasien yang membutuhkan melalui dokter keliling dari rumah ke rumah, melalui rumah sakit dan puskesmas di kawasan yang terinfeksi," kata Jokowi, Jumat (20/3).

Baca juga: Pakar Singgung Indonesia Punya ‘Super Immunity’ Soal Infeksi Corona Dibanding Singapura

“Kita telah mendatangkan 5.000. Akan kita coba dalam proses pemesanan hingga 2 juta. Kita ingin sampaikan, kita tidak diam. Tapi mencari hal dan informasi apa yang bisa agar dapat selesaikan Covid-19 ini," kata Jokowi.

Jokowi juga mengatakan obat tersebut telah dicoba di beberapa negara dan memberikan kesembuhan. Berikut pernyataan lengkap Jokowi:

Mengenai antivirus sampai sekarang belum ditemukan dan ini yang saya sampaikan itu tadi obat. Obat ini sudah dicoba oleh 1,2,3 negara dan memberikan kesembuhan yaitu Avigan, kita telah mendatangkan 5.000 dan dalam proses pemesanan 2 juta. Kedua, Chloroquine Ini kita telah siap 3 juta, kecepatan ini yang kita ingin sampaikan kita tidak diam tapi mencari hal-hal, info-info apa yang bisa kita lakukan untuk menyelesaikan Covid19.

(rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio