Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Oppo Fokuskan Peningkatan Kualitas Layar pada Perangkat Find X 2
03 Februari 2020 17:01 | 662 hits

DREAMERS.ID - Tren layar smartphone telah mengalami perubahan setiap beberapa waktu sekali. Dengan IHS Markit yang menyatakan bahwa kualitas layar smartphone akan semakin baik, Oppo meramalkan bahwa layar akan menjadi tren baru smartphone di tahun ini.

Apa yang dikemukakan oleh kedunaya mengenai layar smartphone ini, mengindikasikan perangkat Oppo berikutnya, Find X2, akan membawa teknologi layar yang akan menjadi pelopor dalam industri.

Melalui jejaring sosial Weibo, VP Brian Shen mengemukakan bahwa Find X2 akan membawa layar 2K dengan resfresh rate 120Hz dan bersanding dengan teknologi fast charging SuperVOOC 65 watt. “Spesifikasi yang membuatkami optimis Find X2 menjadi perangkat yang akan diwaspadai dalam pegelaran MWC 2020" ujarAryo Meidianto A, PR Manager Oppo Indonesia.

Baca juga: Harga 5 Juta, Apa Saja Keunggulan Oppo Reno5?

Apa kegunaan layar 120Hz pada perangkat Find X2. Angka 120Hz sendiri mengambarkan angka refresh rate. Analis teknologi dari IHS Markit yang memiliki spesialisasi pada teknologi layar, Jerry Kang, mengatakan, angka refresh rate mengacu pada berapa kali tampilan berkedip pada layar dalam waktu satu detik.

Mata manusia tidak akan bisa menangkapnya dengan mudah, tetapi biasanya layar akan berkedip sebanyak 60 kali tiapdetik. Kecepatan refresh rate yang tinggi seperti yang nanti terdapat pada Find X2 akan membuat segala sesuatu yang tampil pada layar tampak lebih halus, seperti saat menggulirkan teks atau timeline pada media sosial.

Memang, perbedaannya tidak akan signifikan jika dilihat dengan mata manusia, namun sesungguhnya refresh rate akan menjadi penting ketika berbicara mengenai konten video dan game moderen yang membutuhkan frame rate yang tinggi.

Peningkatan kecepatan refresh rate tentu saja dikhawatirkan akan membawa efek pada konsumsi baterai yang cenderung boros. “Namun, konsumen tidak perlu khawatir, sistem antar muka ColorOS terbaru di perangkat ini akan memiliki fitur manajemen pengaturan daya yang lebih baik dari sebelumnya, dan juga seperti dikonfirmasi VP kami, Find X2 akan membawa pengecasan SuperVOOC 65 watt yang dapat mengisi penuh perangkat dalam waktu 30 menit,” tutup Aryo.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio