DREAMERS.ID - Salah agensi raksasa Korea, SM Entertainment siap kembali melebarkan sayap bisnisnya. Agensi hiburan milik Lee Soo Man ini dikabarkan telah membangun sebuah taman bermain virtual reality (VR) SMTOWN!
Layanan VR Thirteenth Floor belum lama ini mengumumkan bahwa mereka telah bekerjasama dengan SM Entertainment untuk membangun sebuah taman bermain VR. Taman bermain ini dibangun di lantai enam SMTOWN COEX Artium yang berlokasi di Gangnam.
Image source: Soompi
Baca juga: SM Entertainment Rencana Debutkan Girl Group Baru 5 Tahun Setelah aespa
Taman hiburan virtual ini berisi lima macam permainan VR yang dapat dijajal oleh para penggemar. Ada permainan ‘Safari & Lost Valley’ dan ’T-Expres’ yang akan memberikan pengalaman virtual untuk para penggemar dengan mengajak mereka bermain bersama Irene Red Velvet, Kai EXO, dan lainnya.
Image source: Soompi
Menariknya, permainan ini diciptakan bersama dengan taman bermain populer Everland. Ada juga permainan bernama ‘Memory Room’ dimana pengunjung dapat berinteraksi secara virtual bersama dengan para member NCT Dream melalui obrolan dan bermain game bersama.
Sementara itu, taman hiburan VR ini kabarnya telah rampung. Dikabarkan lebih lanjut jika taman bermain ini akan dibuka pada bulan Desember ini.
(ddo)