Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Sempat Bantah, Zara Akhirnya Umumkan Hengkang dari JKT48
14 Agustus 2019 11:16 | 804 hits

DREAMERS.ID - Kabar kurang menyenangkan datang untuk fans JKT48. Pasalnya Adhisty Zara Sundari Kusumawardhani atau yang akrab disapa Zara memutuskan lulus dari JKT48.

Kabar hengkangnya Zara dari girlgrup bergaya Jepang itu dikonfirmasi sendiri oleh Zara melalui Instagram. Menurutnya, keputusannya ini sudah dipertimbangkan sejak lama. “Hidup itu banyak pilihan, dan harus dilakukan dengan tanggung jawab. Aku sudah memikirkan ini dari lama banget,dan susah banget memutuskannya,” tulis Zara.

Baca juga: Lyodra, Andmesh, SM*SH, JKT48, dan iKON Sukses Mengguncang Panggung JISPHORIA

Zara mengutarakan akan berfokus pada pendidikan dan karier yang dipilihnya. “Di JKT48 banyak banget pelajaran yang bisa aku ambil. Aku sayang JKT48, sayang kalian, dan sayang bgtbgt sama Team T. Pada akhirnya aku memilih pendidikan & karir yang akan menjadi fokus aku,” lanjut Zara.

Zara yang masih berumur 16 tahun sudah menuai kesuksesan di dunia akting lewat membintangi beberapa film yang masuk box office Indonesia. Misalnya perannya sebagai Disa di 'Dilan 1990', Euis di 'Keluarga Cemara', dan yang terbaru, Dara di 'Dua Garis Biru'.

Sebelumnya Zara sempat mengaku bahwa kesibukannya bermain film tidak akan membuatnya meninggalkan JKT48. Setelah mengumumkan kabar tersebut hastag #TerimaKasihZara menjadi trending di Twitter.

(bef)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio