Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Fakta Mengejutkan Di Balik Outfit Wonho MONSTA X di Panggung yang Kerap Kelewat Seksi
13 Mei 2019 16:45 | 2678 hits

DREAMERS.ID - Wonho MONSTA X memang belakangan kerap menjadi perbincangan di kalangan penggemar karena kostum panggungnya yang dinilai kerap kelewat seksi dibanding member lain. Hal ini tentu menyeret dugaan jika stylish grup tersebut sengaja melakukan hal tersebut karena Wonho merupakan visual di grupnya.

Namun, sebuah fakta mengejutkan belum lama ini diungkapkan oleh stylish yang menangani MONSTA X. Baru-baru ini, stylist MONSTA X yaitu Jeong Yoongyung hadir sebagai bintang tamu dalam acara 'Idol Radio'. Pada episode kala itu, stylist ini membocorkan fakta menarik di balik kostum nyentrik Wonho di panggung. Siapa sangka ternyata ide outfit tersebut bukanlah datang dari stylish namun dari Wonho sendiri.



Image source: koreaboo

Baca juga: Deretan Idol K-Pop Ini Aslinya Tidak Minum Alkohol

Dalam kesempatan tersebut, stylist Jeong Yoongyung juga menjelaskan bahwa tidak hanya menggambarkan dengan sempurna desain yang ingin dikenakan, namun Wonho juga akan ikut terlibat dalam proses menggambar outfit tersebut. Jadi itu artinya, Wonho menjadi salah otak di balik outfit keren yang ia kenakan yang tak jarang menjadi perbincangan di internet.


Image source: koreaboo

"Wonho memiliki minat besar pada gaya pakaian. Dia sendiri yang menggambar dan memberikan idenya kepadaku tentang apa yang dia pikir untuk dipakai. Dia memberikan penjelasan yang sangat rinci. Daripada 'apa ini?', dia benar-benar menonjolkan kostumnya dengan sangat baik" ujar Jeong Yoongyung.

Sementara itu, Wonho bersama grupnya MONSTA X, baru saja menyelesaikan konser penggemar yang diberi tajuk 2019 JAPAN FAN CONCERT 'PICNIC' yang mencakup enam kota Jepang. Selanjutnya, grup naungan Starship Entertainmeny akan melakukan perjalanan ke 18 kota di seluruh dunia dalam rangkaian tur dunia yang diberi tajuk ‘We Are Here’.

(ddo)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio