Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article

5 Tahun Berlalu, Lima Teori Konspirasi Ini Masih Menghantui Hilangnya Pesawat MH370

11 Maret 2019 13:15 | 978 hits

DREAMERS.ID - Hari Jumat (08/03) lalu merupakan hari bertepatan dengan lima tahun tragedi MH370 yang hilang, pada 8 Maret 2015 dalam penerbangan Kuala Lumpur, Malaysia menuju Beijing, China. Pesawat yang ditumpangi 239 orang tersebut hilang kontak dan setelah dilakukan berbagai misi pencarian namun tetap saja tidak ditemukan.

Setelah 5 tahun berlalu, hanya keping-kepingan yang diduga menjadi bagian dari pesawat Boeing 777 itu yang ditemukan. Proses pencarian yang lama pun menimbulkan sejumlah spekulasi dan teori tentang penyebab hilangnya pesawat Malaysia Airlines tersebut, seperti yang dilansir dari laman CNN Indonesia.

Pertama, pesawat MH370 dikendalikan secara jarak jauh, untuk menggagalkan pembajakan. Dugaan ini menguat setelah pemerintah AS memberi hak paten kepada Boeing terkait sebuah sistem kendali jarak jauh pada 2006. Boeing bisa mengambil alih seluruh kendali pesawat dari pilot atau siapapun apabila terjadi pembajakan. Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Mohamad, menyatakan sepakat dengan dugaan ini.

Kedua, adanya dugaan Rusia yang menyadera seluruh penumpang. Jeff Wise empat tahun lalu menyatakan dirinya menduga MH370 dibajak oleh Rusia dan dibawa ke pangkalan militer Rusia di Kazakhstan, kemudian seluruh penumpangnya disandera. Ia menduga aksi tersebut sebagai upaya penolakan intervensi Blok Barat dalam konflik Ukraina. Namun pihak Rusia menyangkal hal ini.

Selain dua dugaan ketiga muncul mengenai pilot yang mencurigakan. Pesawat MH370 diduga hilang karena ulah sang pilot, Zaharie Ahmad Shah yang sempat dilaporkan tertekan karena urusan keluarga atau kecewa dengan keputusan pihak Malaysia yang memenjarakan Anwar Ibrahim terkait kasus sodomi. Namun dugaan tersebut dibantah pihak keluarga.

Ada juga dugaan bahwa hilangnya MH370 merupakan aksi teror, dan pesawat disembunyikan di tempat tertentu. Meski banyaknya berbagai dugaan mengenai penyebab hilangnya pesawat MH370, penyebab sesungguhnya masih menjadi misteri yang belum terpecahkan hingga saat ini.

(nino)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio