Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Dinilai Unik, Ha Jung Woo Sebut 3 Judul Drama Korea yang Paling Menarik Perhatiannya
14 Januari 2019 14:40 | 3549 hits

DREAMERS.ID - Ha Jung Woo merupakan salah satu aktor senior dari Korea Selatan yang terbilang sangat berpengalaman. Meski belakangan ini sudah tidak mengambil proyek drama, namun rupanya masih terus memperhatikan dan menyukai drama-drama terbaru.

Pada sesi wawancara dalam promosi film terbarunya yang berjudul ‘PMC: the Bunker’, ia mengutarakan kekagumannya pada produksi drama Korea terbaru, “Drama-drama sekarang menjadi lebih tegas dalam penyampaian ceritanya,” ujar aktor yang sudah debut akting sejak tahun 1998.

Baca juga: Perdana Jadi Villain, Yeo Jin Goo Dipuji Ha Jung Woo dan Sutradara 'Hijacking'

Ha Jung Woo mengungkapkan bahwa sekarang sedang menonton drama populer tvN ‘Memories of the Alhambra’, “Bagaimana ya mereka membuat sesuatu yang sangat unik? Aku terkejut melihat adegan-adegan tanpa dialog sampai satu menit, hanya musik dan suara. Aku sadar hal-hal ini sekarang ada di drama televisi,” paparnya.

Selain ‘Memories of the Alhambra’, ternyata Ha Jung Woo menggemari drama tvN lainnya yang mana merupakan karya penulis ternama Kim Eun Sook, “Aku kagum dengan ‘Goblin’ juga, dan sinematografi ‘Mr. Sunshine’ sangat luar biasa. Aku pikir drama harus mengikuti dan sadar akan tren, bahkan lebih dari itu”.

Ha Jung Woo sendiri telah 12 tahun absen dari dunia drama. Ia tercatat baru membintangi tiga drama sepanjang karirnya, yaitu ‘Lovers in Prague’ pada 2005, lalu ‘H.I.T’ di tahun 2007, dan terakhir menjadi cameo di drama ‘Entourage’ (2016). Selebihnya, ia fokus menjalani karirnya sebagai aktor film. 

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
21 November 2024 15:30
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio