Dreamland
>
Berita
>
Article

Respon Polisi Atas Hebohnya Kabar Soal Go-Food Disusupi ISIS yang Racuni Makanan

18 Mei 2018 16:35 | 1912 hits

DREAMERS.ID - Beredar kabar viral yang mengatakan jika layanan pesan-antar makanan dari Gojek yaitu Gofood disusupi ISIS. Sebuah pesan berantai mengatakan jika Gofood telah disusupi kelompok radikal ISIS yang membubuhi racun ke makanan yang dipesan.

Polda Metro Jaya pun langsung merespons laporan pihak Gojek Indonesia dengan mengonfirmasi telah menerima laporan yang dibuat ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polda Metro Jaya dengan nomor : LP/2662/V/2018/PMJ/Dit.Reskrimsus, tertanggal 16 Mei 2018. 

"Ya sudah laporan terkait hal tersebut," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono. "Masih diselidiki,"

Baca juga: Begini Alasan Anak-Istri Terduga Teroris ISIS Eks WNI Tidak Bisa Ditangani LPSK

Sebelumnya, melansir laman CNNIndonesia, VP Corporate Communication Gojek Indonesia, Michael Reza Say mengatakan jika pesan berantai tersebut merupakan hoax. Karena itu pihaknya melaporkan ke Polda Metro Jaya.

Pesan berantai itu tersebar melalui screenshoot yang diduga dibagikan melalui aplikasi pesan instan WhatsApp. Isinya, pengguna Gofood, disarankan untuk sementara waktu menghindari pengantaran makanan dengan layanan tersebut karena telah disusupi anggota ISIS yang akan menabur racun.

Michael pun mengatakan isu tersebut sangat mengganggu dan merugikan perusahaan. Ia meminta masyarakat tidak menyebarkan pesan serupa agar tidak memicu kepanikan dan kerugian pada konsumen dan mitranya.

(rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio