Dreamland
>
Artis
>
Article

T.O.P Terbukti Tak Langgar Aturan Militer Soal Perilisan Lagu BIGBANG 'Flower Road'

06 April 2018 13:10 | 1500 hits

DREAMERS.ID - Di tengah masa wajib militernya, T.O.P kembali tersandung masalah terkait lagu terbaru BIGBANG berjudul ‘Flower Road’. Lagu yang rilis pada 13 Maret lalu itu merupakan lagu perpisahan sementara grup asuhan YG Entertainment tersebut sebelum resmi hiatus.

T.O.P dikabarkan tengah diselidiki oleh Administrasi Tenaga Kerja Militer Wilayah Seoul terkait apakah lagu ‘Flower Road’ tersebut termasuk pelanggaran terhadap aturan militer yang melarang tentara terlibat dalam bisnis lain atau tidak.

Melansir Soompi, pada 5 Aprill, seorang sumber dari Kantor Distrik Yonsan mengatakan kepada seorang reporter CBS NoCut News bahwa setelah dilakukan investigasi, telah diklarifikasi jika pria pemilik nama asli Choi Seunghyun tersebut tidak melanggar aturan militer apapun.

Baca juga: Agensi Bantah Campur Tangan Lee Jung Jae dalam Casting T.O.P di 'Squid Game 2'

Hal ini terbukti karena lagu ‘Flower Road’ direkam sebelum T.O.P memulai tugas wajib militer sebagai pekerja layanan publik. Dan karena ia juga tidak terlibat dalam promosi apapun untuk lagu tersebut, Administrasi Tenaga Kerja Militer menyimpulkan bahwa perilisan lagu tersebut tidak dianggap sebagai pelanggaran aturan militer.

Sementara itu, memasuki pekan keempat sejak perilisan, lagu ‘Flower Road’ masih berjaya di berbagai chart musik Korea Selatan. Baru-baru ini, lagu tersebut bahkan telah mendapat predikat triple crown di tangga lagu Gaon.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio