Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Sub Unit Oh My Girl Banhana Jadi Pemburu Pisang Imut di MV 'Banana Allergy Monkey'
03 April 2018 12:42 | 1497 hits

DREAMERS.ID - Berselang kurang lebih 3 bulan, girl group Oh My Girl menyapa kembali para penggemarnya yang dikenal dengan nama Miracles dengan merilis sebuah album pop-up spesial. Menariknya, kali ini grup naungan WM Entertainment tersebut muncul dalam formasi unit.

Pada 2 April, Oh My Girl merilis album unit mereka, Oh My Girl Banhana, yang diberi nama ‘Banana Allergy Monkey’ bersamaan dengan video musiknya. Melalui video musik ini, tiga personel Oh My Girl Banhana yaitu Hyojung, Binnie, dan Arin menyuguhkan berbagai konsep yang unik, mulai dari penjelajah alam,  anak muda yang tengah berpethingga penjelajah ruang angkasa.


Baca juga: LUN8, Paul Kim, dan OH MY GIRL Meriahkan Anniversary ke-2 KOREA 360 di Jakarta

Lagu utama ‘Banana Allergy Monkey’ merupakan sebuah lagu dengan genre electro house dengan melodi yang catchy. Meski lagu ini adalah video musik dari sub-unit Oh My Girl Banhana, namun seluruh member  Oh My Girl tetap berpartisipasi dalam video musik ini.


Selain lagu ‘Banana Allergy Monkey’, album pop-up spesial ini juga berisi beberapa lagu lainnya seperti ‘Ukiuki Waikiki’ sebagai lagu intro, lalu ada lagu lainnya yang dinyanyi para member yang tak bergabung Oh My Girl Banhan ini yaitu Jiho, YooA, dan Mimi, serta lagu solo dari Seunghee.

Sementara itu, menurut kabar yang beredar, nantinya Oh My Girl Banhana ini akan mulai melakukan promosi di berbagai program musik sebagai sub unit dari Oh My Girl.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio