DREAMERS.ID - Di tahun 2017 ini banyak sekali aktor Korea yang masuk wajib militer. Banyak yang penasaran bagaimana para aktor tersebut menghabiskan hari-hari terakhirnya sebelum akhirnya pindah sementara ke markas militer.
Seperti aktor tampan Kim Soo Hyun yang sebentar lagi akan menyusul rekan seprofesinya itu. Hanya tinggal beberapa hari lagi, pemeran drama fenomenal ‘My Love From the Star’ itu akan resmi rehat sejenak dari industri hiburan dan mengabdi pada negara kelahirannya selama dua tahun.
Baca juga: Kim Soo Hyun Persembahkan Daesang AAA 2024 untuk Kim Ji Won
Berdasarkan bocoran dari agensinya, KeyEast Entertainment, lawan main dari IU di drama KBS ‘Producers’ ini tidak mengambil pekerjaan apapun jelang wajib militernya. Ia lebih memilih untuk berlibur dan menghabiskan waktu bersama keluarganya, sambil tentunya beristirahat.Lebih lanjut, KeyEast Entertainment kembali memastikan bahwa aktornya memilih untuk masuk wajib militer secara diam-diam, sehingga tidak akan ada upacara atau sesi pelepasan khusus dari fans maupun untuk media. Wamilnya sendiri akan resmi dimulai pada 23 Oktober mendatang.
Nantinya, ia terlebih dahulu menerima pelatihan dasar militer selama lima minggu, baru setelah itu mengemban tugas sebagai tentara aktif. Kim Soo Hyun pun diprediksi akan menyelesaikan wamilnya pada 22 Juli 2019.
(mth)