DREAMERS.ID - Pada bulan Mei lalu, SEVENTEEN merilis mini album keempatnya yang bertajuk ‘Al1’ dengan lagu andalannya berjudul ‘Don’t Wanna Cry’. Sejak dirilis memang ramai diperbincangkan ada bagian lagu yang mirip dengan lagu kolaborasi milik The Chainsmokers dan Coldplay.
Meski tidak terlalu menjadi berdebatan panjang, namun ada akun Youtubers yang membandingkan kesamaan lagu ‘Don’t Wanna Cry’ dengan ‘Something Just Like This’ yang dirilis lebih dahulu pada 22 Februari 2017. Kemiripan terdengar pada bagian reff kedua lagu tersebut.
Berselang empat bulan, isu ini kembali panas setelah penggemar menyadari adanya perubahan dalam data dari pencipta lagu ‘Don’t Wanna Cry’. Dilansir dari laman Nate, dalam situs Korea Music Copyright Assocition, produser dari lagu tersebut kini tidak hanya Woozi dan Bumzu, melainkan ditambah Andrew Taggart dari The Chainsmokers dan keempat personil Coldplay.
Baca juga: SEVENTEEN Menjadi Artis K-Pop Pertama yang Tampil di Acara Spesial Akhir Tahun Disney
Pledis Entertainment lantas merilis pernyataan resmi terkait perubahan tersebut, “Kami menyatakan bahwa ‘Don’t Wanna Cry’ adalah lagu yang dibuat sendiri tapi kami khawatir jika artis mendapatkan banyak tekanan jika adanya langkah hukum dan imej mereka jadi buruk”.Untuk itu Pledis memutuskan memasukkan nama personil The Chainsmokers dan Coldplay dalam hak ciptanya, “Dikarenakan hal tersebut, kami memutuskan untuk memberikan bagian hak cipta ke mereka. Faktanya, jika kalian mengecek daftar pemilik hak cipta lagu ini, nama dari artis yang berpartisipasi masih sama (Woozi dan Bumzu)”.
Pledis Entertainment menutup pernyataan resmi itu dengan meminta maaf atas kekhawatiran yang ditimbulkan atas keputusan perusahaan.
(mth)