DREAMERS.ID - Setelah sempat kalah telak dengan Malaysia, akhirnya tim Garuda bisa bangkit lagi saat melawan Mongolia dengan perolehan 7-0. Namun, ini bukanlah akhir dari perjuangan Indonesia. Pada Minggu (23/7), Indonesia harus kembali melawan Thailand dalam Grup H Kualifikasi Piala Asia U-23 2018.
Sebagai pelatih timnas Indonesia U-22, Luis Mila menegaskan agar anak asuhannya bisa mengeluarkan kemampuan sepenuhnya saat melawan Thailand. Hal ini disebabkan agar menjaga peluang Indonesia untuk lolos ke babak selanjutnya.
Baca juga: Timnas U-19 Harus Takluk Hadapi Korea Selatan
"Kami ingin memberikan yang terbaik saat melawan Thailand, kami akan bekerja keras serta bertarung sekuat-kuatnya agar bisa menang melawan Thailand," ungkap Luis Milla, seperti dilansir PSSI.Saat ini Thailand masih duduk di posisi puncak klasemen dengan perolehan empat poin setelah berimbang 1-1 dengan Mongolia dan kalahkan Malaysia dengan 3-0. Sementara, Indonesia masih mengoleksi 3 poin setelah kalah melawan Malaysia dengan 0-3 dan menang atas Mongolia dengan 7-0.
(san)