DREAMERS.ID - Drama bergenre fantasi tidak jarang membuat penonton menerka-nerka hubungan yang dijalin antar karakternya, mungkin cerita drama terbaru ‘Bride of the Water God’ juga termasuk. Sebelum menonton dan mengikuti cerita dramanya, coba disimak dulu struktur atau jalinan hubungan antar karakter utamanya.
Untuk mengurangi kebingungan penonton, sebelum tayang perdana di 3 Juli, tvN pun merilis foto yang menggambarkan arah hubungan dari karakter utama, seperti Ha Baek (Nam Joo Hyuk), Yoon So Ah (Shin Se Kyung), Shin Hoo Ye (Im Joo Hwan), Moo Ra (Krystal), dan Bi Ryeom (Gong Myung).
Cerita utama akan berpusat di dua karakter dari dunia berbeda, Ha Baek dari dunia Dewa sedangkan So Ah adalah manusia. Ha Baek tiba-tiba muncul di dunia manusia pada tahun 2017, dan bertemu So Ah yang merupakan psikiater sekaligus pelayannya. Dalam foto tersebut tertulis kalimat, “Kau pikir hubungan kita sekedar tuan dan pelayan?”, yang bisa diperkirakan adanya perkembangan dalam hubungan mereka seiring berjalannya cerita.
Ha Baek sendiri usianya sudah 2800 tahun, dan bisa berubah bentuk seperti binatang, serta digambarkan sebagai calon raja dewa selanjutnya. Kemudian ada Moo Ra, dewi yang hidup abadi di dunia sebagai aktris papan atas dan seumuran dengan Ha Baek. Sementara Ha Baek memiliki perasaan mendalam dan abadi sebagai sahabat, Moo Ra memperlakuannya sebagai teman kecil tetapi ada benih-benih cinta. Untuk itu, hubungan Moo Ra dengan So Ah tidak baik.
Sedangkan Bi Ryeom yang juga seumuran dengan Ha Baek dan Moo Ra diceritakan sebagai karakter yang pembuat onar atau troublemaker. Dia sering bertengkar dengan Moo Ra, yang juga teman masa kecilnya. Ia juga teman kecil sekaligus saingan Ha Baek. Sementara untuk hubungannya dengan So Ah biasa saja.
Terakhir, Shin Hoo Ye atau paman dari So Ah, yang digambarkan tidak memiliki hubungan dengan siapapun, tetapi seorang pebisnis dengan wajah dewa. Karakternya tentu membuat penonton penasaran akan memiliki pengaruh seperti apa terhadap hubungan empat karakter utama lainnya.
Sementara itu, dijelaskan pula karakter-karakter pendukung drama ini. Ada karakter Nam Soo Ri yaitu asisten Ha Baek yang memiliki sifat lucu. Kemudian suster di rumah sakit So Ah yang terlalu jujur bernama Yoo Sang Yoo. Lalu Jin Gun ‘dewa kelas rendah’ yang menjadi bawahan Bi Ryeom. Serta ada orang-orang disekeliling So Ah, seperti teman baiknya Jo Yeom Mi, Shin Ja Ya teman sekolah, dan Shin Dong Man kakeknya yang kaya raya.
Sudah siap untuk mengikuti kisah perjalanan ‘Bride of the Water God’, Dreamers?
(mth)