DREAMERS.ID - L Infinite belakangan ini tengah jadi perbincangan hangat di kalangan penggemar K-Drama. artis kelahiran 1992 berhasil membuktikkan kemampuan aktingnya yang apik dalam drama terbaru MBC ‘Ruler: Master of the Mask’. Tak ayal, pujian pun terus datang kepada L.
Dibanding Yoo Seung Ho dan Kim So Hyun, L memang merupakan aktor yang masih minim pengalaman akting. Walau demikian, ternyata hal tersebut bukanlah penghalang baginya untuk menunjukkan bakat aktingnya. Terbukti, di penyangan episode ‘Ruer: Master of the Mask’ yang mendapat rating tinggi, salah satu penyebabnya adalah akting totalitas yang dilakukan oleh L.
Diceritakan L yang berperan sebagai Lee Sun, disiksa bahkan pakaiannya pun dilucuti oleh sang raja yang ingin mendapatkan informasi tentang dirinya. Ekspresi wajah L saat ketakutan tersebut sukses membuat penonton terpana dan memberikan banyak pujian kepadanya.
Baca juga: Kim Myungsoo, L INFINITE Resmi Comeback Solo dengan 'How can I not love you'
"Aku tidak membayangkan kalau ternyata akting L keren sekali. Semoga karirnya semakin oke berkat drama ini,", "Kudengar dia sampai dilarikan ke UGD setelah syuting adegan ini. Aku paham kenapa. Ia sangat bekerja keras,", "Aktingnya daebak. Ia aktor yang hebat. Jujur aku shock melihat adegan ini,", -Myungsoo… aktingmu benar-benar membaikㅠㅠㅠ ah, air mataku…” komentar beberapa netizen.Kabarnya, pengambilan adegan ini, L melakukannya saat cuaca dingin, dan menggunakan air dingin. Sehingga menyelesaikan adegan tersebut, ia harus dibawa ke Emergency Room untuk perawatan, karena kedinginan. Totalitas L pun berbuah manis karena kabarnya episode ke 7-8 drama ini masing-masing mencatat rating 12 persen dan 13,4 persen.
Good Job, L! ^^
(nnd)