Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Tren Celupkan Pizza ke Susu Jadi Viral, Unik Atau Menjijikan?

07 April 2017 11:05 | 2354 hits

DREAMERS.ID - Selain diminum langsung, tidak sedikit orang yang menambah tambahan makanan saat minum segelas susu, contohnya beberapa keping biskuit. Namun, belakangan ini netizen dihebohkan dengan tindakan seorang pengguna Twitter yang menyantap sepotong pizza ke segelas susu.

Beberapa hari yang lalu, pengguna media sosial dikejutkan dengan beredarnya sebuah foto yang menampilkan seseorang tengah mencelupakan sepotong pizza layaknya mencelupkan sepotong biskuit untuk camilan.


Image source: twitter

Menurut pengguna Twitter yang mengunggahnya, Mariam lewat akun @hyrulecitizen. Meski terlihat aneh, Mariam mengklaim bahwa tindakannya itu justru menambah kelezatan pizza yang disantapnya. Wanita yang berasal dari Dallas, Amerika Serikat ini bahkan menyatakan bahwa pizza dan susu lebih 'nyambung' ketimbang nanas dengan pizza.

Baca juga: Selama di Rumah Aja, Jungkook BTS Jadi Punya Hobi Baru

Sebab keju dan susu sangatlah cocok tidak seperti nanas dan keju yang sangat bertentangan, "Susu di pizza jauh lebih baik daripada nanas di pizza. Susu dan keju kategorinya sama dan cocok saja, sedangkan nanas dan keju sangatlah tidak cocok," tambahnya.

Tak ayal foto tersebut akhirnya jadi viral di dunia maya. Walau banyak yang menganggap tindakan tersebut menjijikan dan kurang menghargai rasa pizza tersebut, namun tindakan ini justru diikuti banyak orang yang ingin mencicipi pizza dengan sensasi tambahan rasa susu.

Bagaimana menurut kalian?

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio