Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
FPI Akan Gelar Aksi Damai 11 Februari, Polisi: Tidak Boleh Ada Massa yang Turun ke Jalan
07 Februari 2017 20:00 | 2703 hits

DREAMERS.ID - Front Pembela Islam (FPI) dikabarkan siap menggelar aksi damai pada 11 Februari mendatang. Hal tersebut memicu kontra sebagian pihak yang lantas meminta agar tidak dilakukan karena dekat dengan masa tenang sebelum hari pencoblosan Pilkada 2017 yang digelar 15 Februari.

Menanggapi adanya aksi tersebut pihak Polda Metro Jaya angkat bicara, melalui Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, kepolisian melarang massa untuk turun ke jalan berunjuk rasa tanggal pada 11 Februari.

Baca juga: Dilarang Ada Unsur Politik, Isu 2019 Ganti Presiden Terucap di Aksi Damai 115

"Tanggal 11 Februari itu tidak boleh turun ke jalan, dilarang melakukan aksi," ujar Kombes Argo Yuwono kepada Detikcom di ruangannya, pada Selasa (07/02).

Argo juga menegaskan kalau pelarangan aksi tersebut karena mendekati masa tenang dan agar dalam masa tenang tenang tersebut situasi menjadi lebih kondusif. "Jadi kami harapkan masa tenang ini benar-benar aman, tidak ada aksi-aksi," tegasnya.

Lebih lanjut, jika massa tetap memaksa turun ke jalan maka pihak kepolisian akan melakukan tindakan tegas dengan tidak mengeluarkan STTP (Surat Tanda Terima Pemberitahuan) serta melakukan pembubaran kepada massa yang akan melakukan aksi tersebut.

(dits)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio