DREAMERS.ID - Sebuah video di tahun lalu yang menampilkan salah seorang member girl group rookie, yaitu Seunghee dari Oh My Girl yang menangis saat menyanyikan lagu berjudul ‘Ugly’ milik 2NE1 kembali menjadi perbincangan hangat netizen.
Video tersebut memperlihatkan penampilan solo Seunghee membawakan lagu berjudul ‘Ugly’ milik 2NE1 dalam konser eksklusif Oh My Girl saat musim panas tahun lalu. Main vocal Oh My Girl tersebut mengawali penampilannya dengan suara merdunya dalam versi akustik.
Namun kemudian, jelang akhir penampilannya Seunghee tampak tak bisa menahan air matanya sambil sesekali berhenti dan terisak. Netizen pun meyakini karena Seunghee menjadi begitu emosional karena lagu tersebut seakan mewakili perasaannya yang kerap menerima komentar buruk.
Baca juga: LUN8, Paul Kim, dan OH MY GIRL Meriahkan Anniversary ke-2 KOREA 360 di Jakarta
Seperti yang diketahui, Seunghee beberapa kali memang sering menjadi target komentar buruk para haters sejak debut yang menyebut bahwa wajahnya tidaklah menarik. Bahkan kata-kata ‘Ugly Seunghee’ pernah sampai muncul dan populer di situs mesin pencarian di internet.Melihat penampilan tersebut, netizen pun langsung membela Seunghee dengan menyebutkan bahwa Seunghee tidaklah buruk karena ia bukan hanya memiliki wajah yang cantik dan imut, tetapi juga bakat vokal yang luar biasa.
Yuk simak videonya berikut ini:
(ctr)
(ctr)