Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Buat Postingan Makin Meriah, Facebook Rilis Fitur Seru untuk Rayakan Tahun Baru 2017
31 Desember 2016 23:00 | 3091 hits

DREAMERS.ID - Sebagai salah satu situs jejaring sosial terbesar, Facebook sangat mengetahui karakter dan kebiasaan para penggunanya yang akan lebih sering mengakses situs atau aplikasi di saat perayaan tertentu, seperti Tahun Baru.

Meningkatkan cara bagi orang yang telah terhubung dan berbagi postingan selama ini, Facebook memberikan kejutan bagi penggunanya dengan cara yang seru. Dilansir dari Merdeka, khusus pada 31 Desember 2016 dan 1 Januari 2017, setiap pengguna yang membuat postingan, memberikan komentar atau menggunakan kata yang mengandung arti Tahun Baru.

Baca juga: Korban Bertambah, 4 Penumpang Yeti Airlines Sempat Rekam Detik-detik Pesawat Jatuh Di Live Facebook

Misalkan menulis "Selamat Tahun Baru" di Facebook, pengguna akan melihat animasi kembang api di News Feed untuk merayakan dan menyambut tahun 2017. Selain itu, bagi pengguna yang menyiarkan perayaan Tahun Baru, refleksi diri atau resolusi di Facebook Live, dapat mengakses topeng di Live yang dibuat spesial untuk merayakan tahun baru.


Filter Facebook Live (Engadget)

Facebook memberikan orang-orang cara baru untuk berbagi sehingga mereka bisa terhubung dan merayakan dengan orang-orang yang mereka sayangi dengan cara yang lebih bermakna. Orang-orang di seluruh dunia juga bisa melihat pesan dari Facebook di bagian atas News Feed mereka yang dapat mereka bagikan dengan teman-teman mereka untuk menyambut tahun baru.

Tahun 2015 lalu, 182 juta pengguna mengakses Facebook untuk membuat postingan "Selamat Tahun Baru" pada malam Tahun Baru. Jumlah postingan mencapai 370 juta foto dan video, serta menghasilkan total interaksi. Bangkok, London, Istanbul, New York dan Hanoi merupakan 5 lokasi teratas di mana banyak pengguna yang check-in saat malam Tahun Baru 2015.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio