Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Tak Beruntung Hingga Paling Kerja Keras, Begini Kehidupan Karakter Utama Drama ‘Entourage’
12 Oktober 2016 18:42 | 1620 hits

DREAMERS.ID - Hitung mundur ke jadwal penayangan perdananya, drama adaptasi seri populer Amerika ‘Entourage’ terus menggoda penikmat K-Drama, terutama para penggemar dari keempat aktor utamanya yang tampan dan mempesona.

Tak tanggung-tanggung, drama produksi tvN ini langsung merilis empat video teaser sekaligus yang menampilkan pemeran utamanya yang terdiri dari para aktor muda, yaitu Seo Kang Jun, Lee Kwang Soo, Lee Dong Hwi, dan Park Jung Min.

Kwang Soo yang berperan sebagai ‘mantan’ superstar, terlihat memiliki hidup yang tidak begitu beruntung. Berbanding terbalik dengan rekannya itu, kehidupan yang dijalani topstar Seo Kang Jun justru terlihat begitu sempurna karena semua yang dilakukannya berjalan baik.

Baca juga: 5 Drama Korea Dibintangi Lee Kwang Soo, Bukti Layak Disebut Aktor

Diantara anggota genk mereka ada Lee Dong Hwi, yang merupakan pria biasa-biasa saja namun beruntung bersahabat dengan artis papan atas, dan bisa ikut menikmati kehidupan mewah ala selebritis. Sementara, Park Jung Min menjadi manajer yang harus melakukan banyak hal untuk rekannya itu.

Rangkaian video teaser ini tentunya membuat para penonton semakin tak sabar menantikan dramaEntourage’. Setelah menyelesaikan seluruh proses syuting pada akhir September lalu di Busan, drama ini dipastikan tayang perdana mulai 4 November mendatang.

Yuk, intip perbedaan kehidupan Seo Kang Jun, Lee Kwang Soo, Lee Dong Hwi, dan Park Jung Min, disini:

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio