Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Bukan Diet atau Olahraga, Yuk Coba Cara 'Tak Biasa' Turunkan Berat Badan
02 September 2016 12:00 | 7400 hits

DREAMERS.ID - Setiap harinya ada saja cara atau metode diet yang baru. Mulai dari yang masih wajar sampai sesuatu yang benar-benar ekstrim. Jika kamu kesulitan dalam menurunkan berat badan, mungkin kamu perlu mencoba hal-hal ini.

Beberapa cara untuk menurunkan berat badan yang dikutip dari laman Learnist berikut mungkin terdengar aneh dan tak biasa, namun kamu coba sebagai usaha memiliki bobot tubuh yang lebih idel. Yuk Simak!

1. Minum air hangat

Kebanyakan orang lebih memilih meminum air dingin dibandingkan air hangat, namun jika ingin menurunkan berat badan, sepertinya harus mempertimbangkan lagi jenis minuman yang akan dikonsumsi. Air hangat terbukti dapat membuat merasa kenyang lebih cepat cenderung untuk tidak makan terlalu banyak. Jika tidak begitu menyukai air hangat yang tawar, coba tambahkan kantong teh herbal untuk memberikan sedikit rasa.

2. Kurangi menonton TV

Seseorang cenderung akan makan banyak saat menonton televisi, berada di depan komputer, membaca, dan lainnya. Namun sedikit menonton TV umumnya dapat menurunkan berat badan karena seseorang cenderung akan membakar lebih banyak kalori. Orang lebih banyak membakar kalori saat tidur dibandingkan dengan menonton TV. Jadi, mulailah berjalan kaki atau pergi tidur daripada menonton TV selama berjam-jam.

Baca juga: Begini Cara Kerja Permen Karet Bantu Turunkan Berat Badan

3. Jangan makan saat memakai piyama

Penelitian telah menunjukkan bahwa seseorang akan makan lebih banyak jika memakai pakaian yang santai dan longgar seperti piyama. Cobalah makan dengan pakaian yang lebih ketat namun nyaman seperti legging, celana yoga, dan tanktop sehingga dapat merasakan ukuran pinggang.

4. Makan lebih banyak bakteri

Bakteri berperan penting dalam menjaga metabolisme tubuh dan nafsu makan, jadi mulailah mengkonsumsi makanan yang kaya akan probiotik (alias bakteri) karena dapat menurunkan berat badan tanpa mengurangi kalori.

5. Makanan pedas

Studi terbaru menunjukkan bahwa saat seseorang makan makanan yang pedas, khususnya cabai rawit, akan meningkatkan metabolisme. Setelah memakan cabai atau lada, pada makan selanjutnya hanya sediki kalori yang akan diserap dan juga menunjukkan dapat memperlambat pertumbuhan sel-sel lemak.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio