DREAMERS.ID - Insiden pengeboman dan penembakan yang terjadi di sekitar gedung Sarinah, Thamrin, Jakarta pada Kamis (14/01) siang bolong memang membuat teror dimana-mana. Agar tak menambah terciptanya ketakutan di antara masyarakat, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama pun memberikan imbauan.
Gubernur yang akrab disapa Ahok menghimbau masyarakat agar tak berspekulasi terkait indiden tersebut agar tak memperkeruh keadaan.
“Jangan banyak berspekulasi soal info yang mengatakan ada di sana di sini. Serahkan saja ke Polisi. Kalau menyebarkan info salah malah tambah rumit. Saya percaya polisi sudah bekerja keras,” kata Ahok di Balai Kota seperti dikutip MetroTVNews.
Baca juga: Jika Ditugaskan Megawati Ahok Siap Lawan Ridwan Kamil Di Pilkada Jakarta?
Gubernur juga meminta masyarakat agar tidak takut dan resah dalam beraktivitas serta meminta masyarakat melaporkan orang yang terlihat mencurigakan di sekitarnya.Bom terdengar meledak di sekitar pelataran depan pusat perbelanjaan Sarinah mulai pukul 10.40. Dari berbagai gambar yang dihimpun dari sosial media, pos polisi di perempatan Sarinah tampak hancur. Sementara itu selang beberapa menit terjadi berbagai ledakan dan baku tembak antara polisi dan terduga pelaku teroris.
Korban tewas insiden Sarinah mencapai 6 orang, 4 diantaranya merupakan terduga pelaku yang melakukan bunuh diri dan ditembak mati, sedangkan 2 lainnya merupakan warga sipil. Sementara itu korban luka terdiri dari anggota Polri, dan warga sipil.
(ncl/MetroTVNews)