Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Sungjae BTOB 'Pintar' Nyanyi dan Tarikan Lagu Grup Idol Wanita, Joy Red Velvet Cemburu!
28 Desember 2015 23:00 | 3801 hits

DREAMERS.ID - Sebagai istri virtual dari magnae BTOB dalam acara ‘We Got Married’, Joy Red Velvet kembali tunjukan rasa cemburu kepada suaminya. Kira-kira apa lagi ya yang bias membuat idol pelantun ‘Ice Cream Cake’ ini?

Bermula dari latihan untuk mempersiapkan penampilan bersama di acara music akhir tahun, Sungjae dan Joy pergi ke sebuah tempat karaoke. Sebagai pemanasan, keduanya memilih lagu kesukaan masing-masing untuk dinyanyikan bersama.


Image source: MBC

Namun, Joy pun kaget karena Sungjae memilih lagu ‘Ah Choo’ milik grup wanita Lovelyz untuk dinyanyikan. Keduanya bernyanyi bersama, tetapi Sungjae terlihat lebih menikmati dan semangat untuk menyanyikan lagu tersebut.

Baca juga: 5 Couple Ikonik Reality Show ‘We Got Married’, Mana Kapal Kalian?

Melihat hal itu, Joy langsung merasa cemburu dan ‘meneror’ Sungjae dengan pertanyaan, “Siapa yang membuatmu begitu suka dengan lagu ini? Siapa?”.

“Jika bekerja sebagai MC, fokuslah pada pekerjaanmu”, tegas Joy kepada suami virtualnya yang memang sedang didapuk sebagai MC di salah satu acara music televisi. Joy pun mengaku sering melihat Sungjae mencoba tarian dari grup EXID dan Twice saat menjadi MC.

Wajar jika  wanita berusia 19 tahun ini sangat cemburu cemburu melihat suami virtualnya tersebut. Lucunya, Sungjae pun tak bisa berkata-kata dan hanya tertawa saat melihat kecemburuan pasangan yang sudah ‘dinikahinya’ sejak bulan Juni lalu itu.^^

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
21 November 2024 15:30
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio