Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Sajikan Makanan Sisa, Pelanggan Bisa Bayar Seikhlasnya di Kafe ‘Junk Food’ Ini

09 September 2015 19:00 | 11359 hits

DREAMERSRADIO.COM - Sebuah kafe yang menyajikan berbagai menu dari bahan-bahan sisa merupakan ide dari dua wanita muda Baggy Holmes dan Natalie Crean. Melihat kenyataan bahwa banyak orang membuang makanan sisa meski masih layak konsumsi membuat kedua wanita berusi 23 tahun ini tergerak untuk membuka kafe.

Yap, seperti yang dikatakan sebelumnya, makanan yang disajikan di kafe ini tentunya masih layak konsumsi. Mereka mendapatkan bahan-bahan dari pedagang sayuran, katering lokal, dan supermarket-supermarket kecil di Liverpool, Inggris.


Image source: mirror.co.uk

Melansir laman Mirror, menu yang mereka buat diantaranya, sup sehat, bacon butties and puddings, serta lemon curd. Menariknya, pelanggan yang makan di kafe ini cukup membayar berdasarkan apa yang mereka rasakan atau semampu mereka saja.


Image source: mirror.co.uk

Baca juga: Rekomendasi 3 Kafe Estetik di Pulau Jeju, Wajib Mampir Nih!

Kafe berkonsep sosial yang terletak di pojok Everton Brow ini juga menerima sumbangan kreatif dan bukan uang tunai untuk membayar makanan.

“Aku menyadari beraa banyak makanan yang terbuang setelah berkeliling Asia dan melihat bagaimana banyak akalnya mereka (mengolah),” kata Gabby. “Ini aneh bahwa jutaan orang kelaparan dan jutaan makanan berakhir di tempat sampah,” lanjutnya.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio