Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Mengenal Makgeolli, Minuman Beralkohol Khas Korea yang Tak Kalah Populer dengan Soju

25 Agustus 2015 12:23 | 12517 hits

DREAMERSRADIO.COM - Di Korea Selatan, mengkonsumsi minuman beralkohol seperti soju bisa dilakukan oleh siapa saja asalkan sudah cukup umur (17 tahun ke atas). Dan untuk mendapatkan minuman ini di Korea pun tidak sulit karena bisa ditemukan di mana saja, warung tenda sampai supermarket.

Melalui drama Korea dan iklan yang menggunakan artis dan idola Kpop, tak heran jika soju menjadi sangat populer bahkan mendunia. Tapi ada satu lagi jenis minuman beralkohol dari Korea yang tak kalah populernya, yaitu Makgeolli.

Makgeolli adalah minuman beralkohol tradisional yang dibuat dengan mencampurkan beras, ragi, dan air khusus yang disebut nuruk. Dibandingkan dengan soju yang memiliki rasa sedikit pahit, makgeolli memiliki rasa agak asam dan manis yang menyegarkan.


Image source: isett.com

Baca juga: Kenali Jenis-jenis Minuman Alkohol Populer dari Korea Selatan

Minuman berwarna putih susu ini biasanya secara tradisional disajikan oleh para petani sebagai minuman di pagi atau siang hari untuk menambah energi agar bisa beraktivitas seharian. Namun sekarang produksi makgeoli sudah berkembang.

Salah satu daerah di Korea yang terkenal akan makgeolli-nya adalah Pocheon di Provinsi Gyeonggi. Makgeolli di sini mengguakan air yang kaya akan mineral sehingga memberikan rasa makgeolli yang khas. Selain itu, setiap daerah juga memiliki resep dan cara fermentasi mereka sendiri.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio