Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Tak Hanya Bisa Dimainkan, Ilmuwan Ini Juga Buat Lego yang Bisa Dimakan!
03 Juni 2015 19:07 | 2597 hits

DREAMERSRADIO.COM - Permainan ini memang tidak ada matinya. Tidak hanya banyak dimainkan anak-anak, kini lego juga banyak diminati orang dewasa karena semakin kompleks dan bisa dibentuk apa saja. Tapi pernah terpikir untuk memakannya?

Seorang pengguna Youtube yang juga seorang ilmuwan bernama Grant Thompson rupanya membuat impian memakan Lego menjadi kenyataan melalui video yang dia unggah. Dengan adonan yang tepat, gelatin, dan kesabaran, Thompson pun membuat Jelly berbentuk Lego!


Image source: boredpanda.com

Melansir laman Huffington Post, jelly ini tidak hanya lezat disantap, namun seperti mainan Lego pada umumnya, jelly lego ini juga bisa dibangun dan bisa ditumpuk sesuai dengan bentuk yang diinginkan.

Baca juga: 5 Jenis Makanan Ini Akan Menjadi Tren di Tahun 2021

Dalam videonya, Thompson menggunakan cetakan es batu berbentuk Lego dan cetakan silikon bentuk Lego, lalu membuat jelly Lego-nya terlihat sangat mudah. Meski erbuat dari jelly, namun ini tidak lengket sama sekali bahkan cukup kuat.

Untuk membuat cetakan silikon bentuk Lego pun ditampilkan dalam video ini. Dan Thompson menambahkan vitamin C pada adonan jelly-nya sehingga lebih sehat. Mau coba buat Jelly Lego ini Dreamers? Simak video di bawah.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio