Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Ini Atlet Tampan Asal Thailand yang Ajari Taylor Swift Beladiri di MV Bad Blood!
20 Mei 2015 16:10 | 4513 hits

DREAMERSRADIO.COM - Taylor Swift baru saja berhasil membuat banyak orang berdecak kagum lewat video musik terbarunya yang berjudul ‘Bad Blood’. Di video musik tersebut, Swift terlihat berakting layaknya seorang aktris di film laga yang membasmi sekelompok penjahat.

Belakangan diketahui, untuk bisa memerankan karakter yang dapat melakukan berbagai macam gerakan beladiri tersebut Swift sampai perlu berguru kepada seorang atlet taekwondo tampan asal Thailand yang bernama Don Thai Theerathada.

Sutradara Joseph Kahn membeberkan hal ini kepada publik tak lama setelah  video musik tersebut rilis. Kahn mengucapkan terima kasih kepada Don Thai yang telah melatih Swift bersama krunya di sebuah klub beladiri bernama 87 Eleven.


Atlet dan Aktor Don Thai. (twitter.com/don_thai)

Baca juga: Angka Fantastis Dari Penggalangan Dana Fans Taylor Swift Untuk Capres AS Kamala Harris

“Terima kasih kepada Don Thai dan timnya dari klub beladiri 87 Eleven. Untuk video musik ini, mereka melatih Taylor Swift selama berhari-hari agar bisa menghasilkan gerakan beladiri yang sangat spektakuler,” kata Joseph Kahn lewat Twitter-nya.

Selain pernah menjadi atlet taekwondo nasional Thailand, Don Thai juga mulai merambah ke dunia akting khususnya berperan sebagai stunt man sejak tahun 1993 dan mendapatkan peran utama di sebuah film laga pada tahun 1998. Ia pun kemudian sukses merambah Hollywood dengan bergabung di beberapa film besar seperti trilogi ‘Pirates of Carribean’, ‘The Expendables’ hingga ‘The Wolverine’.

Waah.. pantas akting beladiri Taylor Swift terlihat sangat keren di video musik ini ya, Dreamers! ^^ (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio