Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Miris, Tiga Musisi Indonesia 'Reunian' di Pusat Rehabilitasi Narkoba
17 Februari 2015 17:12 | 1792 hits

DREAMERSRADIO.COM - Setelah ditangkap karena kasus penyalahgunaan narkotika pada awal Februari lalu, mantan drummer grup Godbless, Yahya Karya (57) kini dibawa ke pusat rehabilitasi narkoba ‘Natura’, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Ia akan direhab bersama dua musisi lainnya yang juga tertangkap dalam kasus serupa, yaitu Fariz Rustam Munaf (56) atau Fariz RM dan gitaris grup band Padi, Arie Tri Susanto (40).

"Alhamdullilah, rekomendasi dari team assessment BNN dia (harus) rehab. Ketiganya direhab di Natura, sama seperti Fariz RM dan Arie", kata Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Ajun Komisaris Besar Hando Wibowo, di kantornya, Selasa (17/02), seperti dikutip Kompas.

Baca juga: Tikam Teman dengan Pedang Hingga Tewas, Mantan Pemain Power Rangers Ini Resmi Dipenjara

Yahya ditangkap di rumahnya, di Jalan Puri Mutiara, Cilandak, Jakarta Selatan pada 6 Februari 2015 lalu. Ia ditagkap saat menggunakan sabu bersama dua perempuan, yakni Erwinda dan Sarah. Seperti Yahya, Erwinda dan Sarah juga dibawa ke pusat rehabilitasi Natura.

Hando mengatakan, sampai saat ini polisi belum menemukan adanya keterkaitan diantara ketiga kasus penangkapan musisi tersebut. Menurut Hando, baik Yahya, Fariz, maupun Arie sampai saat ini masih menjalani pemeriksaan.

(Kompas/Ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio