Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Didiskualifikasi Karena Berprofesi Wanita Panggilan, Kontestan ANTM Ini Tuntut Tyra Banks

12 Desember 2014 16:11 | 5694 hits

DREAMERSRADIO.COM - Ada yang ingat kontestan America’s Next Top Model bernama Angelea Preston? Angelea yang sempat menjadi kontestan di musim ke-14, kembali mengikuti kontes ini di musim ke-17. Namun ketika Angelea sampai ke tahap final, ia didiskualifikasi karena alasan yang tidak jelas.

Kini, terungkap bahwa ANTM mendiskualifikasi model berusia 28 tahun ini karena pihak The CW mengetahui profesi Angelea sebagai wanita panggilan. Merasa tidak terima dengan keputusan ini, Angelea kini menuntut pembuat acara ini, Tyra Banks.

Menurut Association Press, Angelea menutut Tyra dengan uang senilai US$3 juta atau sekitar Rp37,5 miliar. Ibu satu anak ini dilaporkan memasukan tuntutan mengenai kontrak di Pengadilan Tinggi Los Angeles pada Rabu (10/12) yang lalu.

Ketika tampil di musim ke-17, Angelea merupakan salah satu kompetitor terkuat, bahkan ia berhasil masuk ke babak final bersama dua kontestan lainnya, Allison Harvard dan Lisa D’Amato. Di episode terakhir yang tayang tahun 2011 lalu ini, The CW mengumumkan bahwa Angelea didiskualifikasi, dan menjadikan Lisa sebagai pemenang musim ke-17.

Baca juga: 5 Tips Fashion Ala Girl Group K-Pop Agar Terlihat Langsing

“Ternyata, tim produksi dan network kami mendapatkan informasi bahwa Angelea telah didiskualifikasi dari kompetisi ini,” ungkap juri Nigel Barker. “Ini berarti kami akan melakukan penjurian akhir dengan dua perempuan yang tersisa, supaya benar-benar adil, produser dan network berpikir bahwa akan lebih baik bahwa kita hanya mengevaluasi Allison dan Lisa saja.”

Berdasarkan laporan Association Press, Angelea kini mempermasalahkan diskualifikasi ini, menyatakan bahwa secara tidak adil uang hadiah dan kesempatan-kesempatan yang diberikan kepadanya sebagai pemenang dihanguskan.

Hingga saat ini, pihak Tyra Banks belum memberikan komentar mengenai tuntutan ini.

(nse)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio