Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Gagal di Piala AFF 2014, Pelatih Alfred Riedl Siap Tinggalkan Timnas Indonesia
26 November 2014 17:08 | 1964 hits

DREAMERSRADIO.COM - Performa buruk tim nasional Indonesia di kejuaraan Piala AFF 2014 di Hanoi, Vietnam diramalkan akan berujung pada pemecetan pelatih Alfred Riedl. Usai kalah telak 0-4 dari Filipina di pertandingan kedua grup A pada Selasa (25/11) kemarin, Riedl pun tidak menampik kemungkinan tersebut.

Dilansir dari laman Goal.Com, Riedl mengatakan bahwa ia siap keluar dari Indonesia jika gagal membawa Firman Utina dan kawan-kawan menjadi juara di Piala AFF 2014 ini. Pasalnya, dalam kontraknya dengan Badan Tim Nasional, Riedl memang ditargetkan untuk membawa Indonesia juara.

“Saya akan meninggalkan Indonesia, tugas saya sudah selesai jika tidak lolos dari grup ini. Jadi, sudah ada kesepakatan antara saya dan Presiden (Badan Tim Nasional) La Nyalla (Mahmud Mattalitti) saat awal menandatangani kontrak, sudah ada target harus juara. Tapi, kalau tidak juara saya harus keluar. Namun, saya masih ada satu pertandingan,” tuturnya.


Image source : affsuzukicup.com

Saat ini, Indonesia diketahui masih bertengger di peringkat ketiga klasemen sementara setelah hanya mampu mengantongi satu poin dari hasil seri saat melawan Vietnam di pertandingan pembuka.

Indonesia sendiri diketahui masih memiliki peluang untuk bisa lolos ke semifinal jika berhasil menang melawan Laos di pertandingan terakhir nanti. Itu pun dengan syarat jika Filipina bisa menang telak atas Vietnam.

Waah.. semoga Indonesia masih bisa lolos ke babak semifinal ya, Dreamers! ^^ (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio