Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Wah, Nama Putri Pertama Ryan Gosling dan Eva Mendes Terinspirasi dari Karakter Disney!
10 Oktober 2014 11:28 | 1640 hits

DREAMERSRADIO.COM - Akhirnya nama putri pertama Ryan Gosling dan Eva Mendes terungkap. Bayi perempuan yang lahir satu bulan yang lalu ini diberi nama Esmeralda Amada, berikut dilaporkan oleh TMZ yang berhasil mendapatkan akta kelahirannya.

Meski pasangan ini masih tetap bungkam mengenai kelahiran putrinya, beberapa sumber mengatakan kalau Ryan dan Eva sangat bahagia dan jatuh cinta kepada putri mereka.

“Mereka berdua sangat senang, tapi lelah,” kata sebuah sumber kepada E! News. “Mereka tahu kalau mereka akan butuh waktu sebelum bayi mereka menyesuaikan dengan jadwalnya.”

Pasangan yang bermain bersama di film The Place Beyond the Pines ini pun dapat bantuan dari orang-orang terdekat mereka. Ibu Ryan dan Evan membantu pasangan ini untuk mengurus Esmeralda dan juga mengurus pekerjaan rumah.

Lalu, apakah yang menginspirasi pasangan Ryan dan Eva ketika menamai anak mereka Esmeralda Amada? Nama karakter Eva di film We Own the Night adalah Amada. Sementara Esmeralda sendiri adalah nama karakter di film Disney Hunchback of Notre Dame dan juga nama karakter Eva di film V.I.P.

Sekali lagi, selamat Ryan Gosling dan Eva Mendes!

(nse)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio