Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Wah, Adele Siapkan Cara Unik dan Mengejutkan untuk Rilis Album Barunya!
24 Juni 2014 16:31 | 1984 hits

DREAMERSRADIO.COM - Penyanyi Adele beberapa waktu yang lalu dikabarkan baru saja merampungkan proses rekaman album terbarunya. Dan kali ini, sejumlah rumor menyebutkan bahwa Adele akan merilis albumnya dengan cara yang cukup unik.

Dilansir dari Capital FM, Adele dilaporkan bahwa ia akan merilis album terbarunya tersebut dengan cara unik dan penuh kejutan seperti yang pernah dilakukan oleh penyanyi Diva Beyonce beberapa waktu lalu saat merilis albumnya yang bertajuk namanya sendiri.

“Albumnya Adele sudah selesai ditulis, direkam dan sudah siap diedarkan. Secara teori, album ini bisa dirilis kapanpun Adele mau. Misalnya dia ingin rilis besok, maka bisa saja dirilis besok juga,” sebut seorang sumber dekat Adele kepada Daily Star.

Baca juga: Adele Nangis di Konser Las Vegas Karena Fans Indonesia

Album yang belakangan digosipkan akan menggunakan judul ‘25’ tersebut juga kabarnya masih dalam proses perundingan dengan iTunes untuk perilisan internasionalnya. Pihak manajemen Adele sengaja menggunakan cara yang nyaris sama dengan Beyonce saat merilis albumnya.

“Rencananya, kami akan merilis album tersebut lewat iTunes tanpa ada promosi atau kampanye terlebih dahulu di depan publik. Strategi mengejutkan yang dilakukan oleh Beyonce beberapa waktu lalu sangat sukses dan aku pikir Adele bisa melakukannya lagi dengan lebih baik tanpa promosi yang terlalu lama,” lanjut sumber tersebut.

Karena pernyataan itulah, hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut mengenai kapan tanggal rilis album terbaru Adele tersebut. So, kita tunggu saja ya, Dreamers! ^^ (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio