Pada sebuah wilayah Kabupaten kecil di bagian timur Yunnan, Cina, maka kamu akan menemukan pemandangan luar bisa yang tak ada tandingannya pada setiap musim semi. Pemandangan tersebut adalah hamparan lautan berwarna kuning yang cantik.
Tapi jangan salah, lautan tersebut bukanlah samudera yang berisi air laut yang membentang luas. Tetapi padang bunga lobak kuning atau disebut kanola. Pemandangan indah ini dapat kamu nikmati ketika berkunjung ke Luoping.
Dilansir dari Amusingpalnet, pada bulan Februari hingga Maret setiap tahunnya, bunga lobak ini akan berubah warna menjadi kuning keemasan. Pemandangan yang tercipta adalah perbukitan hijau diselingi lautan kuning yang membentang luas, sangat indah.
Pemandangan indah ini menarik wisatawan dan fotografer dari seluruh dunia untuk mengabadikannya. Selain keindahan warnanya, ternyata bunga lobak kuning juga memproduksi banyak madu hingga menjadi salah satu komoditi unggulan di Luoping.
Tempat paling tepat untuk melihat pemandangan cantik lautan bunga lobak kuning ini adalah puncak Jinjifeng. Lanskapnya mendatar, diselingi beberapa bukit kecil yang cantik. Tempat lainnya yang bisa jadi alternatif adalah Shiwandashan. Di sini, Anda dapat melihat puluhan bukit yang berselang-seling menghiasi padang bunga lobak kuning, dekat dengan pedesaan dan peternakan lebah.