Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Wah, Adam Driver dan Penn Badgley Rebutan Peran Nightwing di Man of Steel 2?
12 November 2013 18:09 | 2475 hits

DREAMERSRADIO.COM - Film Man of Steel 2 memang sangat dinanti kehadirannya oleh para penggemar komik DC. Film yang digarap oleh Zack Snyder dan di produseri oleh Christopher Nolan ini dikabarkan akan menambah karakter superhero dalam sekuel film Man of Steel selanjutnya yang berjudul Batman Vs Superman. Rencanaya, karakter tambahan yang akan ikut serta dalam sekuel tersebut adalah Dick Grayson alias Nightwing.

Diceritakan dalam komik Batman, bahwa Dick Grayson merupakan partner Batman dengan nama lain Robin. Namun Dick meninggalkan jubah Robin dan berubah menjadi sosok Nightwing.

Setelah kabar penambahan superhero dalam Man of Steel beredar, munculah beberapa nama aktor yang menjadi kandidat untuk berperan sebagai Nightwing dalam sekuel Man of Steel. Sampai saat ini diketahui ada dua aktor handal yang berpotensi perankan Nightwing.

Baca juga: Menonton Film Selama Masa Isolasi Jadi Sumber Inspirasi Lagu Taylor Swift

Dilihat dari laman The Wrap melalui Screen Rant, aktor Adam Driver kini tengah dalam sorotan pihak Warner Bros untuk peran Nightwing. Aktor ini sebelumnya pernah bermain dalam film Lincoln dan akan tampil dalam film Inside Llewyn Davis, Tracks, dan The F Word.

Selain Adam Driver, laman Ace Showbiz mengabarkan bahwa Penn Badgley masuk dalam jajaran kandidat pemeran Nightwing. Aktor kelahiran 1986 ini menarik perhatian lewat perannya sebagai Dan Humpfrey di serial televisi terkenal Gossip Girl. Penampilannya di serial ini sukses memukau jutaan hati penonton dan karena hal tersebutlah Penn mendapatkan tawaran bermain di 2 film sekaligus yang berjudul 'Parts per Billion' dan 'Cymbeline'.

Walaupun belum jelas seberapa besar peran Nightwing dalam sekuel ini, tetapi kehadirannya wajib dinanti para penyuka komik DC. Selain karakternya yang konyol dibanding ketiga superhero DC lainnya, tentu saja penonton juga tak sabar melihat siapa aktor yang akan memerankannya.

Nah, menurut Dreamers, aktor mana yang cocok perankan Nightwing?

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio