Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Lucunya, Arena Makan Di Pusat Perbelanjaan Jepang Jual Makanan Serba Hello Kitty!
16 September 2013 18:10 | 10486 hits

DREAMERSRADIO.COM - Hello Kitty karakter kucing pita merah ini memang banyak disukai. Yap, di negeri asalnya, Jepang tokoh kartun ini banyak beredar. Tak hanya dalam bentuk benda saja tapi di arena makan atau food hall di sebuah pusat perbelanjaan di Jepang menjual beragam makanan serba hello kitty! Lucunya …

Yap, di sebuah pusat perbelanjaan bernama Tokyu Toyoko Department Store di daerah Shibuya menjual makanan serba hello kity. Dari mulai melon hello kitty hingga dessert manis macaroon hello kitty bahkan bento karakter kucing inipun dapat dinikmati oleh pengunjung.

Hello kitty merupakan salah satu karakter Jepang yang memiliki banyak sekali penggemar. Tak heran bila kucing manis ini mampu menarik pengunjung untuk mencicipi beragam makanan yang ada. Di tiap toko makanan terpampang menu serba hello kitty. Dan rata-rata makanan disini dibanderol dengan harga 90 yen hingga 8000 yen.

Bila ingin mencicipi dessert manis tersedia kitty macaroons, sepaket cantiknya yang berisi 5 buah dibanderol dengan harga 1260yen atau sekitar Rp 145.000, lalu ada hello kitty cheese cake yang dibanderol dengan harga sama. Dan juga ada Hello Kitty Strawberry short cake yang dibanderol dengan harga 2415 yen atau sekitar Rp278.000. Wah, wah lucu-lucu sekali.

Baca juga: Jangan Asal Manis, Perhatikan Jenis Makanan Ini Untuk Menu Buka Puasa

Yang paling unik mereka juga menjual bento kitty, yang diletakkan di sebuah tempat makan berbentuk kepala karakter kucing pita merah ini. Di dalam bento tersebut berisi kitty Inari Sushi yang dijual dengan harga 95 yen perbuahnya.

Dan juga dijual bento kitty “Miyabi” uppss. Bento miyabi ini artinya adalah bento elegan yang terdiri dari onigiri dengan bentuk hello kitty lengkap dengan lauk pendampingnya yang dibanderol dengan harga 998yen per boxnya atau Rp115.000.

Dan bila ingin mencuci mulut juga tersedia es jelly kitty dan juga melon hello kity yang rasanya segar dan juga dikemas cantik, dijual seharga 8600 yen atau seharga Rp990.000! Wah wah cukup merogoh kocek dalam yaa untuk mencoba beragam makanan hello kitty di food court pusat perbelanjaan Tokyu Toyoko Ini.

Nah, Dreamers bagi kamu penggemar berat hello kitty bisa berkunjung untuk mencicipi makanan-makanan imut disini!^^

(mya)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio