Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Petra Isi Lima Lagu Soundtrack untuk Film 'Cahaya Kecil'
26 Agustus 2013 15:20 | 4189 hits

DREAMERSRADIO.COM - Penyanyi solo pria, Petra Sihombing, baru-baru ini kembali mengumumkan untuk segera merilis album terbarunya. Hanya saja, kali ini Petra tidak akan bernyanyi untuk album solonya, melainkan untuk album sebuah soundtrack film yang dibintanginya yang berjudul 'Cahaya Kecil'.

"Iya, aku lagi mempersiapkan untuk album baru dari soundtrack film dimana aku juga bermain di film itu," kata Petra saat tampil di program FridayKustik di Dreamers Radio, Jum'at (23/8) lalu.

Baca juga: Foto Ciuman Petra Sihombing dengan Seorang Pria Tersebar, Ini Tanggapan Sang Ayah

Menurut Petra, ia akan tampil solo untuk lima lagu yang ada di album tersebut. Salah satunya adalah yang berjudul 'Rindu'. Beberapa penyanyi tamu yang juga ikut bernyanyi di album soundtrack tersebut antara lain adalah Andy /rif.

"Di album soundtrack ini bakal ada lima lagu. Salah satu lagunya aku nyanyi bareng sama mas Andy /rif. Seru banget sih pokoknya, apalagi aku juga jadi peran utama di film tersebut, jadi pas bikin lagunya juga gampang," lanjut Petra.

Rencananya, album soundtrak yang berjudul sama dengan filmnya tersebut akan dirilis pada 26 September 2013 mendatang. Hmm... are you ready Petra Lovers? ^^ (syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio