Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
FTC Lakukan Investigasi Terhadap SM Ent Setelah Terima Petisi dari Fans JYJ di Seluruh Dunia?
26 Juli 2013 09:00 | 2649 hits

DREAMERSRADIO.COM - Melihat sang idola diperlakukan tak adil membuat para fans JYJ tak ingin tinggal diam. Setelah pihak Fair Trade Commission (FTC) mengumumkan telah memberikan sanksi peringatan  kepada SM Entertainment untuk tak membatasi kegiatan JYJ, kini diketahui bahwa sanksi dan pemeriksaan kasus tersebut dilakukan setelah fans JYJ di Korea dan seluruh dunia membuat sebuah petisi khusus yang akhirnya terbayarkan.

Dilansir KpopStarz, investigasi ini dilakukan oleh FTC setelah mereka menerima petisi yang berhasil dikumpulkan oleh fans JYJ di seluruh dunia. “Petisi tersebut berisi tanda tangan dari para fans yang berharap agar JYJ bisa berdiri di atas panggung secara adil layaknya idola k-pop lainnya. Ini adalah sebuah pergerakan untuk mengekspresikan hak mereka sebagai konsumen untuk melihat idola mereka di televisi, begitu juga dengan fans internasional mereka.” Ungkap pihak FTC.

Setelah artikel tentang tindakan korektif yang dilakukan FTC terhadap SM dirilis, berbagai komentar dari fans di seluruh dunia pun bermunculan di berbagai situs portal dalam negeri. Seorang fans dari Brazil menulis, “Apakah mereka (SM) tidak takut dengan keputusan dari departemen negara? Berhenti menganggu dan biarkan mereka pergi, SM.” Seorang fans Arab juga menulis, “Aktivitas mereka dibatasi selama 4 tahun, namun popularitas JYJ di luar negeri menanjak. Semakin banyaknya gangguan yang mereka hadapi, maka kami (fans) juga akan semakin kuat.” Sebuah komentar dari fans Jerman menyatakan, “Aku ingin melihat JYJ di TV secepatnya. Berhenti mengganggu 3 artis bertalenta ini dan biarkan mereka bebas.”

Baca juga: Kim Jaejoong Resmi Dirikan Agensi Baru

Melihat usaha fans yang begitu keras demi keadilan sang idola, agensi JYJ, CJES Entertainment menyatakan, “Member JYJ tengah syuting iklan dan kami bersama-sama tadi malam. Mereka (JYJ) sangat tersentuh dan berterima kasih atas dukungan dari fans Korea dan internasional. JYJ telah menggelar tur dunia ke Asia, Amerika, Eropa dan berhasil meraih popularitas. Untuk pembangunan positif Hallyu Wave, kami meminta agar berbagai stasiun penyiaran mendengarkan tindakan korektif (dari FTC).”  (ctr)

Artikel Terkait:

Ganggu Aktivitas JYJ, FTC Beri Sanksi Kepada SM Entertainment dan KFPCAI
SM Entertainment Diberi Sanksi, JYJ Ucapkan Terima Kasih
Bantah Telah Ganggu Aktivitas JYJ, SM Entertainment Akan Ambil Langkah Hukum
 

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio