DREAMERS.ID - Girl group LE SSERAFIM memanaskan sesi pre-show '2024 MTV Video Music Awards' di UBS Arena pada 11 September malam waktu New York, AS.
LE SSERAFIM membawakan lagu '1-800-hot-n-fun' dari album baru mereka 'CRAZY'swrta lagu utama dengan judul yang sama.
Mereka tampil di panggung dengan pakaian monokrom yang memukau dan meningkatkan suasana dengan gaya panggung mereka yang bebas yang berinteraksi dengan penonton.
Baca juga: Byeon Woo Seok Borong 6 Piala, Inilah Pemenang Asia Artist Awards 2024
Panggung tempat LE SSERAFIM tampil adalah pe-show yang berlangsung sebelum acara utama, dan disebut sebagai gerbang untuk menjadi 'bintang pop global.'Tahun lalu, Sabrina Carpenter tampil di panggung pra-show, dan banyak bintang pop seperti Cardi B, Ariana Grande, Nicki Minaj, dan Rihanna tampil di panggung pra-show saat mereka masih baru.
LE SSERAFIM dinominasikan untuk kategori 'Push Performance of the Year' di MTV VMA 2024, jadi perhatian difokuskan pada apakah mereka akan memenangkan penghargaan tersebut.
(fzh)