Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Super Junior Akan Menggelar Konser Super Show di Jakarta
17 Januari 2024 11:30 | 373 hits

DREAMERS.ID - Pada Rabu (17/1), outlet media News1 melaporkan bahwa Super Junior akan kembali menggelar tur konser untuk bertemu dengan penggemar di Asia.

Tur bertajuk 2024 SUPER JUNIOR SUPER SHOW SPIN-OFF : Halftime akan dimulai di Seoul pada bulan Juni. Setelah itu, Super Junior berencana untuk melanjutkan tur ke beberapa kota di Asia Tenggara.

Super Junior dikabarkan akan konser di Bangkok-Singapura pada bulan Juli, Kuala Lumpur-Taipei pada bulan Agustus, dan menyambangi Hong Kong-Jakarta pada bulan September mendatang.

Sementara detail resmi akan dibagikan segera oleh agensi, Super Junior menyatakan pada fanmeeting ulang tahun debut mereka yang ke-18 bahwa mereka mempunyai banyak rencana hingga perayaan ulang tahun grup ke-19 dan ke-20.

Tahun 2024 kembali menjadi tahun pertemuan rutin Super Junior dengan ELF Indonesia. Pada 9 Maret mendatang, sub unit Super Junior L.S.S. akan menggelar konser di Jakarta. Kemudian Kyuhyun telah dikonfirmasi akan konser solo di Jakarta pada 18 Mei.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio