DREAMERS.ID - BTS akan mengadakan festival selama dua minggu di berbagai tempat di Seoul pada bulan Juni mendatang untuk menandai ulang tahun ke-10 sejak grup tersebut debut di indutsri musik Korea.
Setiap tahunnya, BTS mengadakan rangkaian acara yang disebut ‘BTS Festa’ untuk merayakan hari anniversary debut mereka yang jatuh pada 13 Juni, bersama para penggemar mereka alias ARMY.
Baca juga: Jungkook Kalahkan Rekor BTS untuk Penjualan Vinyl Terlaris di Hari Pertama Rilis
Pada 25 Mei lalu, BIGHIT MUSIC mengumumkan bahwa BTS Festa edisi tahun ini akan berlangsung dari tanggal 12 hingga 25 Juni di landmark utama kota, yang bekerja sama dengan pemerintah metropolitan Seoul, di bawah slogan, "BTS Presents Everywhere".Selama festival, berbagai tempat termasuk pulau terapung Sevit di Sungai Han, Namsan Tower di Taman Gunung Nam, Balai Kota Seoul, Dongdaemun Design Plaza, dan World Cup Bridge, akan bermandikan warna ungu.
Puncak festival atau acara utamanya sendiri akan berlangsung di Taman Sungai Han di Yeouido pada 17 Juni.
(fzh)