Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Felix Stray Kids Bergabung Menjadi Anggota Klub Kehormatan Save the Children
07 Maret 2023 13:45 | 688 hits

DREAMERS.ID - Felix Stray Kids sekarang menjadi anggota Save the Children's Honors Club! Pada 7 Maret, organisasni non-pemerintah internasional itu mengumumkan bahwa Felix telah ditunjuk sebagai anggota Klub Kehormatan atas sumbangannya yang berkelanjutan.

Seorang donatur ditunjuk sebagai anggota Save the Children's Honors Club jika individu tersebut telah menyumbangkan setidaknya 30 juta won (sekitar 385 juta rupiah) atau dikontrak untuk menyumbangkan setidaknya 30 juta won dalam tiga tahun.

Anggota Klub Kehormatan diberikan konsultasi donasi individu, laporan proyek donasi, program pendidikan, kegiatan sukarela terkait, dan banyak lagi.

Felix pertama kali mengambil bagian dalam Save the Children melalui kampanye gelang pada Juni 2020, dan pada 15 September di tahun yang sama, ia memulai donasi berulang untuk ulang tahunnya dan mengungkapkan sertifikat donasi.

Baca juga: Felix Stray Kids Donasi 1 Miliar untuk Rayakan Ulang Tahun

Baru-baru ini, dia juga mulai mendukung kampanye Save the Children yang menyediakan makanan untuk anak-anak dari keluarga berpenghasilan rendah.

Felix berkomentar, “Aku pikir semua anak berhak mendapatkan kesempatan. Karena STAY (klub penggemar Stray Kids) memberiku kekuatan, aku juga ingin memberikan sedikit cinta dan harapan kepada anak-anak yang membutuhkan.”

Dia melanjutkan, “Aku mulai donasi rutin karena aku menerima banyak cinta dari fans dan merasa bahwa aku ingin berbagi cinta ini dengan anak-anak yang membutuhkan. Banyak penggemar memperhatikan ekspresi, tindakan, dan musikku dan terpengaruh olehnya, jadi aku selalu berpikir bahwa aku ingin melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat meskipun itu kecil.”

“Aku sangat senang bisa mendukung anak-anak sambil lebih memperhatikan kegiatan Save the Children sebagai anggota Honors Club. Aku pikir kebahagiaan dan signifikansi akan berlipat ganda jika lebih banyak orang bergabung denganku.”

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio