Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Song Hye Kyo Semakin Kuat Memegang Kendali Atas Semua Orang di The Glory Part 2
09 Februari 2023 11:00 | 610 hits

DREAMERS.ID - Netflix merilis delapan poster karakter dan trailer untuk seri The Glory Part 2. Dalam poster dan trailer, karakter Song Hye Kyo, Moon Dong Eun semakin menunjukkan kendalinya atas karakter lain di drama itu.

Poster The Glory Part 2 yang dirilis menunjukkan 8 orang yang sangat terjerat dengan Moon Dong Eun namun dengan nuansa yang berbeda. Moon Dong Eun berada di posisi atas menunjukkan kekuatannya yang besar atas mereka.

Kelompok solidaritas para korban Joo Yeo Jeong (Lee Do Hyun) dan Kang Hyeon Nam (Yeom Hye Ran) mendapat tatapan hangat Moon Dong Eun, namun tatapan ambigu diberikan kepada Ha Do Young (Jung Sung Il).

Sementara Moon Dong Eun memberikan ekspresi beragam yang menakutkan dengan tatapan tajam ke arah kelompok penyerang Park Yeon Jin (Lim Ji Yeon), Jeon Jae Joon (Park Sung Hoon), Isara Lee (Kim Hieora), Choi Hye Jeong (Cha Joo Young), dan Son Myung Oh (Kim Gun Woo) yang jatuh ke tangan Dong Eun.

Terdapat pesan berbeda yang dituliskan dalam masing-masing poster dari Moon Dong Eun untuk setiap karakter yang dihadapinya. Penonton pun dibuat semakin penasaran bagaimana balas dendam Dong Eun, yang telah mempertaruhkan seluruh hidupnya, akan selesai.

Video trailer The Glory Part 2 menunjukkan Yeon Jin tidak merasa bersalah sedikit pun kepada Dong Eun, mengatakan "Aku tidak melakukan kesalahan apa pun, Dong Eun-ah," dan kemarahan Dong Eun semakin besar. Aksi balas dendam tanpa ampun yang sebenarnya pun mulai dilakukan.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio