Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Sinopsis Drama Jinxed at First, Satu Sentuhan Untuk Masa Depan yang Cerah
13 Juni 2022 15:00 | 1010 hits

DREAMERS.ID - KBS akan kembali merilis drama terbaru dipertengahan bulan Juni berjudul Jinxed at First. Drama bergenre fantasi ini dibintangi oleh Seohyun SNSD dan Na In Woo, dan akan tayang secara perdana pada 15 Juni.

Menceritakan tentang Gong Soo Gwang (diperankan oleh Na In Woo), seorang laki-laki yang mencukupi kebutuhan hidupnya dengan berjualan ikan di pasar tradisional. Dia juga dikenal sebagai orang yang sial dan, karena itu orang-orang berusaha menghindarinya.

Namun hidupnya mulai berubah saat dirinya bertemu dengan Lee Seul Bi (diperankan oleh Seohyun SNSD). Setiap kali dia memimpikan Lee Seul Bi, sesuatu yang buruk terjadi padanya. Untuk pertama kalinya dalam 7 tahun, Gong So Gwang bertemu lagi dengan Lee Seul Bi.

Lee Seul Bi memiliki kemampuan khusus. Setiap kali dia menyentuh seseorang, dia bisa melihat masa depan orang itu. Dia mendapat kemampuan khusus itu dari ibunya, yang juga memiliki kemampuan yang sama.

Ia dan ibunya telah hidup di penangkaran untuk waktu yang lama karena seorang CEO, yang menggunakan kemampuan khusus mereka. Lee Seul Bi dapat melarikan diri dengan bantuan ibunya. Dia kemudian bertemu Gong Soo Gwang untuk pertama kalinya dalam 7 tahun.

(Rie127)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio